REFORMASI-ID 🇮🇩 | Kota Bekasi - Safari Ramadhan Polsek Bekasi Utara dengan berbagi keberkahan di bulan Ramadhan, Polsek Bekasi utara berikan santunan kepada Anak Yatim dan berbagi takjil kepada pengendara, berbagi santunan untuk anak yatim di laksanakan Aula Polsek Bekasi Utara dan berbagi Takjil di Jalan Raya depan Mapolsek yaitu Jalan Perum Prima Harapan Regency, Kelurahan Harapan Baru, Kecamatan Bekasi Utara, Kota Bekasi, Jawa Barat, Jumat (14/4/2023) pukul 4.30 sore hingga selesai.
Menurut Kapolsek Bekasi Utara Kompol Arwan A, SH. MM. pemberian santunan ini di tujukan kepada anak yatim, dan berbagi Takjil untuk para pengendara.
"Kegiatan ini di harapkan dapat membantu dan menumbuhkan hubungan baik dengan masyarakat dan menumbuhkan rasa kebersamaan dalam menjalankan ibadah puasa. Selain itu, kita juga harus saling berbagi dengan masyarakat untuk menumbuhkan kedekatan itu," ungkap Kapolsek.
Polsek Bekasi Utara selain memberikan santunan kepada anak yatim, juga membagikan takjil kepada warga dan pengendara kendaraan sepeda motor, Ojol, pengemudi angkutan Umum, angkutan Barang dan kendaraan pribadi yang lewat jalan raya depan Polsek Bekasi Utara.
Kegiatan santunan anak yatim dan pembagian takjil untuk penguna jalan atau pengendara dihadiri, Kapolsek bekasi Utara Kompol Arwan A SH.MM, Wakapolsek Akp Winarsih, Kanit Reskrim Iptu Selamet Hariyadi, Kanit patroli Akp Sarifudin,Kanit Lantas Akp Yasnil C, Kanit Intelkam Iptu Edy Muryanto, Kanit Provos.Ipda Mugo, Kanit Binmas Ipda Rencana, Seluruh Panit/ Kasie/ Bhabinkamtibma, seluruh anggota Polsek.
Dalam kegiatan beebagi takjil Polsek Bekasi Utara bekerjasama dengan Paguyuban Warga Burgundy, ratusan takjil dibagikan kepada pengendara untuk dinikmati saat berbuka puasa.
"Berbagi berkah ramadhan, semoga takjil tersebut dapat bermanfaat untuk membatalkan puasa di saat adzhan magrib tiba, selain itu salah satu spirit luhur
ajaran Islam yang diakui pemeluk agama lain adalah taawuniyah atau semangat tolong menolong kepada sesama. Kesetiakawan sosial dalam Islam dilakukan umatnya berupa amalan sedekah, zakat, infak, wakaf dan lain sebagainya. Hari ini kita bisa berbagi dengan anak Yatim dan berbagi takjil untuk pengendara, Alhamdulilah acara berjalan lancar." pungkas Kapolsek.