Header Ads Widget

Hosting Unlimited Indonesia

Update

8/recent/ticker-posts

Yonif 147/KGJ Bersama Puskesmas Kecamatan Namang Gelar Posbindu PTM


REFORMASI-ID 🇮🇩 | Namang - Guna deteksi dini penyakit tidak menular (PTM) Yonif 147/KGJ gelar Pos Binaan Terpadu (Bindu) bersama dengan Puskesmas Kecamatan Namang, Kabupaten Bangka Tengah 
Rabu (17/05/2023). 

Kegiatan Pos Bindu PTM ini sendiri terlaksana berkat sinergitas dan komunikasi aktif antara Yonif 147/KGJ dengan pihak Puskesmas Kecamatan Namang.  Kegiatan ini diselenggarakan sebagai upaya deteksi dini dan monitoring faktor resiko penyakit tidak menular yang ditujukan bagi prajurit dan keluarga Yonif 147/KGJ.

Dengan Posbindu PTM ini menunjukkan peran serta aktif seluruh elemen terkait, akan kesadaran menjaga dan hidup dengan sehat. Budaya hidup sehat salah satunya melalui kesadaran untuk melaksanakan cek kondisi kesehatan diri. Kegiatan ini diawali dengan pemberian materi penyakit tidak menular oleh Kepala Puskesmas Namang dilanjutkan dengan pemeriksaan berat badan, gula darah, tekanan darah dan asam urat bagi Prajurit dan keluarga Yonif 147/KGJ.

Danyonif 147/KGJ mengungkapkan bahwa kegiatan ini menunjukkan komitmen serta sinergitas yang baik antara Yonif 147/KGJ dengan Puskesmas Kec. Namang, khususnya dalam mewujudkan kesehatan Prajurit dan keluarga, karena kondisi kesehatan yang baik akan menjadi modal penting setiap Prajurit untuk dapat melaksanakan tugas secara optimal.

 dr. Ninda selaku, Kepala Puskesmas Namang menyampaikan terima kasih atas sambutan dan kerjasama yang baik Yonif 147/KGJ pada kegiatan kali ini. Serta direncanakan untuk kegiatan Posbindu PTM ini akan dilaksanakan rutin setiap bulan. Tentunya diharapkan dengan kerjasama ini, Yonif 147/KGJ bersama Puskesmas Namang akan terus bersinergi dalam berbagai kegiatan dalam mewujudkan kesehatan masyarakat.