Header Ads Widget

Hosting Unlimited Indonesia

Update

8/recent/ticker-posts

Berbagi Berkah, Bhabinkamtibmas Jatikramat Bagikan Sembako


REFORMASI-ID | Kota Bekasi - Polsek Jatiasih Polres Metro Bekasi Kota melalui Bhabinkamtibmas Jatikramat menyalurkan bantuan sembako terhadap warga kurang mampu. Sembako disalurkan oleh Bhabinkamtibmas Jatikramat Aiptu Markhaban di Kp. Bulak Kelurahan Jatiasih, Kecamatan Jatiasih, Kota Bekasi, Rabu (19/10/2022)

AKP Samsar Sitanggang kapolsek Jatiasih melalui Bhabinkamtibmas Aiptu Markhaban menjelaskan penyaluran bantuan ini dilaksanakan secara turun langsung kelapangan atau door to door ketiap rumah warga kurang mampu. 

"Pembagian paket sembako tersebut bertujuan membantu meringan beban masyarakat," jelas Kapolsek.


Bhabinkamtibmas Jatikramat Aiptu Markhaban menambahkan, kegiatan bansos sembako ini merupakan bentuk empati Polri dalam meringankan beban masyarakat, termasuk semua pihak kurang mampu yang terdampak dengan kenaikan BBM dan dimasa peralihan setelah lama melalui masa pandemi. 

“Walaupun nilainya tidak seberapa, tapi ini merupakan rasa empati kami kepada para masyarakat kurang mampu," kata Aiptu Markhaban.

Ujang penghuni kawasan kumuh merupakan salah satu penerima sembako, dirinya mengucapkan terimakasih dan mendoakan baik pada aiptu Markhaban. 

"Terimaksih banyak atas pemberian sembako dari bapak polisi, semoga bapak Markhaban yang selalu menebar kebaikan senantiasa diberi kesehatan," tutup Ujang.

Reporter: Agus Wiebowo