Header Ads Widget

Hosting Unlimited Indonesia

Update

8/recent/ticker-posts

Koramil 12/Serang Baru, Kodim 0509/Kab. Bekasi Berbagi Kebahagian Kepada Masyarakat


REFORMASI-ID | Kab. Bekasi - Koramil 12/Serang Baru, Kodim 0509/Kab. Bekasi yang berlokasi di Jalan Serang Baru, Cibarusah, Kab  Bekasi berbagi kebahagian dengan membagikan ratusan takjil kepada pengguna jalan yang melintas. Mingggu, 24 April 2022.

Acara pembagian takjil yang dilakukan di  depan Kantor Koramil, Jalan Serang Baru-Cibarusah, Kab. Bekasi dengan dihadiri, Kapten Sayute, Danramil 12 Serang Baru (Serba), Mayor Inf Dasim, Kasdim 0509/Kab. Bekasi, AKP Sumantri, Kapolsek Serba, Iptu Diponesia, Waka Polsek Serba, jajaran Koramil 12 Serba, Mitra Jaya Korem, Karang Taruna Desa Sukasari, Brigez Serang Baru.

Saat dikonfirmasi awak media, Kapten Sayute mengatakan, hari ini Koramil 12 Serang Baru, mengadakan pembagian ratusan takjil untuk para pengguna jalan yang melintas di Jalan Raya Serang Baru-Cibarusah. 

"Pembagian takjil ini diharapkan dapat membantu warga untuk membatalkan puasanya, karena diwilayah kita memang  terkenal wilayah macet," ujar Danramil.




"Saya berharap dengan adanya pembagian takjil ini, benar-benar bisa sedikit membatu masyarakat yang mejalankan ibadah puasa dan sebagai jembatan untuk menjalin tali silaturahmi," tandasnya. 

Hal yang sama diutarakan Mayor Inf Dasim, Kasdim 0509 Kab. Bekasi, memang pembagian takjil ini saya melihat sangat bermanfaat, karena benar apa yang diucapkan Danramil 12 Serba, wilayah Serba ini wilayah macet dan hampir semua yang melintas pegawai pabrik. 

"Mudah-mudahan dengan adanya pembagian takjil yang dilakukan Danramil 12 Serba ini dapat membantu pengguna jalan yang melintas untuk membatalkan ibadah puasanya, dan menjadi contoh untuk yang lainnya," jelasnya. 

Tak luput, sambung Kasdim, saya berpesan kepada seluruh Babinsa Serba melalui arahan Danramil, untuk selalu menjaga Kamtibmas di setiap wilayah Serba, semua untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat. 

Dikesempatan yang sama Iptu Diponesia Waka Polsek Serba menambahkan, kita dari pihak Polsek Serba akan selalu mensupport akan setiap kegiatan yang dilakukan Koramil 12 Serba, dan saya berharap sinergi antara Polsek dan Koramil akan semakin terjaga. 

(Red)