REFORMASI-ID | Kota Bekasi - Pengurus Kesetaraan Aliansi Kota Patriot (Kastri) Kota Bekasi, resmi dilantik, Sabtu (19/2/2022). Kegiatan ini juga dirangkai dengan Rapat Kerja (Raker) perdana terkait program kerja Kastri selama tahun 2022. Minggu, 20 Maret 2022.
Pelaksana Tugas (Plt) Wali Kota Bekasi sekaligus Pembina Kastri, Tri Adhianto Tjahyono didampingi Istri Wiwiek Hargono, hadir dalam mengikuti seluruh rangkaian kegiatan pelantikan pengurus Kastri periode tahun 2022 - 2027.
Turut hadir dalam acara tersebut, Pembina Kastri Jendral (Purn) Sunaryo, Inspirator Kastri Jendral (Purn) Markum, Ketua Umum Kastri H.Ibnu Widodo, Sekjend Kastri Ali Machmud serta jajaran pengurus Kastri lainnya, Ketua Yayasan Sosial Srikandi Internasional Yossy, Ketua Koperasi Triad Bekasi Keren Era Rahma Nugrahanti, Influencer Tim UMKM Kastri khadijah Ayrrizha Vebee.
Acara tersebut berlangsung di Graha Hartika, Jl. Kemakmuran No.47, RT.005/RW.002, Marga Jaya, Kecamatan Bekasi Selatan, Kota Bekasi, Jawa Barat, Sabtu (19/3/2022).
Acara dibuka dengan penampilan Srikandi Kastri menyanyikan lagu Indonesia Raya, hymne Kastri dan ciptaan lainnya dibawah arasemen Erwin.
Proses pelantikan dilakukan Plt Walikota Bekasi, Tri Adhianto Tjahyono. Kemudian dilanjutkan dengan penyerahan bendera pataka kepada Ketua Umum Kastri periode 2022 - 2027, H. Ibnu Widodo.
Dalam kesempatan itu, Tri Adhianto mengucapkan, "Selamat dan sukses atas pelantikan dan pengukuhan pengurus Kastri untuk periode tahun 2022 - 2027, tentunya mengemban amanah sekaligus tugas berat setelah dilantik tadi."
Tri juga berpesan kepada seluruh keluarga besar Kastri, "Ini awal yang baik apalagi setelah acara pelantikan dilanjutkan dengan rapat kerja agar dapat menghasilkan program-program tahapan diantaranya menyatukan visi misi Kastri."
"Keberadaan Kastri adalah dalam rangka upaya melengkapi proses pembangunan di Kota Bekasi yaitu melibatkan seluruh masyarakat dan masyarakat harus sama-sama menjadi garda terdepan bersama pemerintah Kota Bekasi yaitu memobilisasi, memotivasi, mengkolaborasi segala program-program di Kota Bekasi," tuturnya.
"Dan pendidikan nanti kita laksanakan secara berjenjang, untuk external nya juga memberikan pelatihan dan pendidikan tentang pemahaman mengenai organisasi kastri itu sendiri," terangnya.
Disinggung mengenai komposisi organisasi Kastri dan jumlahnya, Ketum menyampaikan, "Untuk pengurus sesuai dengan rapat pleno keseluruhannya berjumlah 50 0rang, termasuk bidangnya masing-masing."
"Hadirnya Kastri sejak bulan April 2020 baru dua tahun sampai hari ini. Program yang sudah kita laksanakan khususnya pelayanan kepada masyarakat, seperti membersihkan rumah ibadah, lingkungan, jumat berkah dan Bazar," jelasnya.
Disisi lain, Ketum juga menyampaikan, " Program yang tidak kala penting adalah pemberdayaan UMKM binaan kastri sendiri, saat ini sudah banyak yang sudah mulai bergabung dengan kastri, harapannya dari UMKM ini bisa mensejahterakan pelaku usaha, pengurus dan anggotanya."
Ditempat acara yang sama, Ketua panitia penyelenggara, Maulana diakhir acara pelantikan mengatakan, "Alhamdulillah acara pelantikan dan rapat kerja kastri berjalan sukses dan lancar, untuk kehadiran ada 140 orang sesuai dengan harapan kita semua."
Sambung Maulana, izinkan saya memberikan perumpamaan Kastri ini ibarat kapal yang akan berlayar ke suatu pulau. Ketika jangkar diangkat, maka tidak ada kata kembali ke Pelabuhan. Berlayarlah mengarungi samudera untuk mencapai tempat tujuan. Pelantikan kepengurusan Kastri ini, adalah titik awal kita untuk berlayar bersama.
Laporan: Agus Wiebowo
Sumber: Abdul Haris