REFORMASI-ID l Kota Bekasi - Vaksin Massal kembali akan diberikan pada 50.000 orang di Stadion Patriot Candrabhaga, Kamis (8/7/2021) mendatang.
Untuk persiapan mengikuti vaksin massal, warga Kelurahan Jaticempaka kembali jalani Swab dan screening di Aula kelurahan Jaticempaka, Kecamatan Pondokgede, Kota Bekasi, selasa (6/7/2021).
Mulyana Sjamsuar, Kasie Ekbang kecamatan Pondok Gede dalam pantauannya menyampaikan bahwa kesiapann kelurahan Jaticempaka sudah cukup dan semangat warga sangat antusias.
"Kegiatan hari ini Skrining dan Swab Antigen untuk calon peserta Vaksin massal sebanyak 50.000 orang di tingkat kota Bekasi, adapun kegiatan yang dilaksanakan di kelurahan Jaticempaka sudah kita siapkan dari beberapa hari yang lalu, yaitu kita awali dengan mengadakan pembahasan dengan muspika atau unsur terkait terutama kepala Puskesmas Pondok Gede, karena Jaticempaka merupakan dari bagian Puskesmas Pondok Gede yang membawahi Jaticempaka dan Jatiwaringin," tutur Sjamsumar
Lebih lanjut Sjamsumar menjelaskan," Dijadwalkan hari ini selasa dan rabu proses skrining dan antigen kepada calon peserta yang sudah didata sebanyak 1.000 orang kami berharap minimal 900 itu akan menjadi calon yang pasti datang ke Stadion chandrabaga Kota Bekasi, dan kami sarankan warga sudah hadir jam 09:00 WIB, karena untuk wilayah Kecamatan Pondok Gede akan dijadwalkan jam 09:00 - 11:00 WIB, pimpinan pak Lurah Amir semua sudah terkordinasi dengan baik, dengan RW, RT dan Puskesmas. Terbukti banyaknya peserta yang antusias hari ini, kami berharap ini bisa maksimal sehingga bisa mendukung program-program Kota Bekasi dam program presiden Republik Indonesia." jelasnya.
Salah satu warga RW 04 Jaticempaka, Rona Bangun Muktiati, merasa senang ikut Swab Antigen dan Screening.
" Alhamdulillah berjalan lancar, semoga hari kamis nanti vaksin juga lancar, saya senang dengan adanya vaksin yang dianjurkan pemerintah, makanya begitu ada informasi vaksin massal langsung daftar untuk swab dan Screening," ucapnya.
"Vaksin menurut saya sangat penting, untuk kepentingan kita sendiri, untuk kesehatan kita sendiri, saya tambah yakin vaksin sangat penting karena saya sendiri pernah terpapar, saya terpapar setelah ibu saya meninggal dan bagi yang masih takut vaksin, jangan lagi takut vaksin, seperti di tempat saya ada mbak yang kerja dan takut vaksin, jadi saya semangati terus untuk mau di vaksin, demikian juga ke sodara dan kawan yang merasa takut di vaksin," tegasnya seraya mengucapkan Terimaksih kepada lurah Amir dan mendoakan agar selalu sehat dan semangat melayani warga.
Amir, S.E., Lurah Jaticempaka menyampaikan bahwa kegiatan Swab Antigen dan Screening adalah syarat bagi warga yang akan mengikuti vaksin masal.
"Swab Antigen dan Screening ini sebagai syarat untuk bisa ikut vaksin massal di stadion Patriot candrabaga, Kamis 8 juli 2021," ujarnya.
"Jadi upaya bapak presiden sampai kepada Bapak walikota kita menghendaki warga itu sehat semua, sampai diadakan pembatasan-pembatasan kegiatan masyarakat. Dan Minggu kemarin posko Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Skala Mikro Kelurahan Jaticempaka juga dikunjungi oleh Panglima TNI, Jendral TNI Hadi Tjahyanto dan Kepala Kepolisian RI, Jendral Polisi Listyo Sigit Prabowo untuk memantau jalannya roda pencegahan penanggulangan Covid- 19, Alhamdulilah penilaiannya sangat baik, jadi itu semua atas kerjasama semua pihak, dari Lurah, semua aparatur, staf, Pamor, RT, RW dan masyarakat itu sendiri," tambahnya.
Lebih lanjut Ia memaparkan, "jumlah kasus virus Covid-19 di beberapa wilayah khususnya Kota Bekasi semakin meningkat, Pemerintah lebih tegas lagi dalam menekan terjadinya kasus baru dengan memberlakukan perpanjangan Pelaksanaan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Darurat yang berlaku selama dua pekan, dari sabtu 3 juli 2021 hingga 20 juli 2021, Para Kasi, Aparatur kelurahan, semua staf untuk benar-benar ikut mensukseskan dan membantu pelaksanaan acara vaksin nanti hari kamis, 8 Juli 2021, nanti warga Kecamatan Pondok gede khususnya kelurahan Jaticempaka di gate 8, untuk tanda warga Jaticempaka nanti pakai pita merah putih, nanti di pintu utara warga akan di jemput seluruh staf dan pamor."
Dikatakan Amir, pihaknya mengajak kepada segenap jajaran agar terus berusaha memberikan pelayanan terbaik untuk dan mempermudah urusan masyarakat dalam menerima haknya.
"Sebagaimana yang disampaikan bapak walikota kita Dr. H. Rahmat Efendi kita untuk memberikan pelayanan terbaik untuk masyarakat," ungkapnya.
Dijelaskan Amir, "Warga masyarakat untuk selalu mematuhi protokol kesehatan 5M, Memakai masker, Mencuci tangan dengan sabun, Menjaga jarak, Menjauhi kerumunan dan Mengurangi mobilitas." tegas Amir.
Kelurahan Jaticempaka melakukan pelayanan masyarakat dengan cara jemput bola, terus melayani, selaras Tagline HEPI, Yaitu Humanis, Edukatif, Profesional dan Inovatif.
Reporter: Agus Wiebowo