REFORMASI-ID 🇮🇩 | Jakarta - Reuni Akbar Alumni Ma'had Annisa Al-Islamy Bekasi tahun 2023 sukses terselenggara.Reuni Akbar yang diikuti semua angkatan itu digelar di Aula Masjid Raya Al Azhar, Jl. DR.Sumarsono Sentra Primer Baru Timur · Kelurahan.Pulo Gebang Kecamatan Cakung, Jakarta-Timur, Minggu (24/9/2023).
Ketua Panitia Reuni Akbar Alumni Ma'had Annida Al-Islamy Bekasi, Drs. H. Ahmad Sanusi,mengatakan, reuni akbar ini bertujuan untuk menjalin silaturahmi bagi seluruh angkatan dan juga meningkatkan kualitas pengabadian di masyarakat sebagaimana tema “Dengan Reuni Akbar Alumni Ma'had Annida Al Islamy Kita Tingkatkan Kualitas Pengabdian Terhadap Masyarakat dan Agama"
Reuni akbar ini kata H. Ahmad Sanusi sebagai pengingat bahwa persahabatan di dunia akan menjadi jembatan kebaikan di akhirat kelak karena akan selalu mengingatkan satu sama lain.
“Saya berterima kasih kepada seluruh angkatan Ma'had Annida Al-Islamy Bekasi yang turut membantu menyukseskan reuni akbar ini, dan bersemangat ikut rapat-rapat panitia hingga akhir kegiatan," kata H. Ahmad Sanusi.
Kegiatan reuni akbar dihadiri para sesepuh dan tokoh yang merupakan Alumni Ma'had Annisa Al-Islamy Bekasi dan semua peserta dari semua angkatan dan tamu undangan maupun tim penunjang lainnya.
Sementara itu Drs.H. Zainuddin Yusuf, M. Pd.I. pembina dan penanggung jawab acara Reuni Akbar, menyebutka, bahwa sebelumnya, reuni akbar serupa digelar terakhir tahun 2017 dan diikuti hampir seluruh angkatan. Namun sejak pandemi tahun 2019-2021, reuni ini urung dilaksanakan. Dia juga menyebutkan, reuni akbar itu bukan hanya pertemuan fisik, tetapi juga adanya pertautan hati. Silaturahmi ini juga adalah bagian dari mengenang masa-masa indah ketika sekolah.
“Reuni ini adalah kebiasaan yang akan terus berlanjut, reuni ini juga memperpanjang usia dan melapangkan rejeki karena silaturahmi.Tak hanya itu, dengan kegiatan ini juga berharap, dengan berkumpulnya seluruh alumni dapat menumbuhkan kebersamaan dan kesolidan," tandas H. Zainuddin Yusuf.
Seperti diacara-acara lain H. Zainuddin Yusuf membacakan pantun yang isinya merupakan doa dan harapan.
Pergi ke bekasi meminum jamu.
Jamu sehat dan jamu kuat.
di An Nida kita menuntut ilmu.
Ilmu agama yang bermanfaat.
Sungguh indah pohon rambutan.
Sambil berteduh kita makan bihun.
Mari kita mohon kepada Tuhan.
Semoga reuni ini berjalan setiap tahun.
Agus H Mamun Alumni Ma'had Annida Al-Islamy Bekasi tahun 1998
mengatakan, acara reuni memang selalu dinanti-nanti, karena reuni merupakan ajang silaturahmi dan hubungan emosional para alumni. Reuni juga menjadi tempat untuk bisa mengenang masa-masa waktu sekolah.
“Hari ini kita semua berkumpul lebih dari 1000 orang, tiada lain untuk menjaga silaturahmi dan hubungan emosional antar alumni. Jalan hidup memang tampak berbeda. Satu hal yang sama adalah kita sama-sama sementara hidup di dunia. Tidak abadi, Itulah kenapa silaturahim itu mesti dijaga. Bukan kuntuk ajang pamrih harta dan kekayaan, namun untuk evaluasi diri seberapa kita mampu memberi. Paling tidak rasa empati atas jalan hidup yang tidak mudah bagi sebagian yang lain," tandas Agus H Mamun.
Reuni alumni Ma'had Annida Al-Islamy di isi berbagai cerita dan kisah nostalgia, dihibur denga tari-tarian, hadroh dan hiburan lainnya dan berakhir dengan sesi foto bersama.