Header Ads Widget

Hosting Unlimited Indonesia

Update

8/recent/ticker-posts

Siaga Pergantian Tahun 2022, Polsek Bekasi Selatan dan Unsur Tiga Pilar Serta Mitra Polri Gelar Apel Gabungan



REFORMASI-ID | Kota Bekasi -  Tiga pilar Kecamatan Bekasi Selatan gelar apel gabungan dalam rangka persiapan pengamanan malam pergantian Tahun Baru 2022, bertempat di Plaza Kantor Kecamatan Bekasi Selatan, Kota Bekasi, Jum'at, (31/12/2021).

Apel dalam rangka persiapan pengamanan malam pergantian Tahun Baru 2022 itu diikuti oleh seluruh jajaran terkait, diantaranya, Jajaran Polri Sektor Bekasi Selatan, TNI, Camat, Lurah, Satpol PP, Linmas, Forum ketua RW, Karang Taruna, Pokdarkamtibmas Bhayangkara, KSM, RPK2.

Azhari, Camat Bekasi Selatan kepada media mengatakan, apel digelar untuk menyiagakan aparat mengawasi ketertiban jelang pergantian tahun dan ketertiban kepatuhan protokol kesehatan.

“Melalui apel gabungan aparat tiga pilar disiagakan mengawasi dan memantau ketertiban dan keamanan wilayah jelang pergantian tahun. Selain faktor keamanan dan ketertiban dilakukan juga himbauan dan pengawasan protokol kesehatan, semua pelaku usaha jam 10 malam harus tutup, sudah 68 orang yang terkena Covid Omicron dan otensi baru terkena Covid-19, kita ciptakan penyekatan dan pemantauan terhadap aktifitas masyarakat," urai camat.

Di tempat yang sama Danramil 01 Kranji,
Mayor Inf. Choirul Anam menyampaikan beberapa hal terkait pengamanan.

"Saya sampaikan  terkait untuk pengamanan malam tahun baru, bahwa pastikan diwilayah kita seperti dikantor, tempat tertentu tidak ada kegiatan perayaan malam tahun baru dikarenakan situasi masih pandemi. Dalam penindakan harus dengan cara humanis dan tegas agar dapat diterima oleh masyarakat. Yang menjadi perhatian diwilayah kita mulai dari summarecon, Taman Kota, Ahmad Yani dan Alun - alun harus kita pantau jangan sampai ada kegiatan perayaan. Pastikan tidak ada pesta kembang api di tiap - tiap wilayah, Bhabinsa, Bhabinkamtibmas serta 3 pilar agar patroli. Mudah - mudahan wilayah kita aman, apabila ada kejadian yang menonjol segera dilaporkan," tegas Danramil.



Sementara itu kapolsek Bekasi Selatan, Kompol. M. Budiono, SH, MH mengucapkan syukur dan terimakasih atas digelarnya apel gabungan.

"Saya ucapkan terimakasih kepada Camat Bekasi Selatan, Danramil, dan semua peserta apel. Tentunya paling utama kita sangat bersyukur kepada Allah SWT, Tuhan Yang maha Esa, kita dapat melaksanakan apel pengamanan malam tahun baru 2022.

Saya sangat apresiasi, lanjutnya, dalam pengamanan Natal situasi aman dan kondusif. Hari ini ada kegiatan umat Kristiani yaitu di gereja diwilayah hukum Bekasi Selatan. Anggota yang terploting segera menyesuaikan, kita layani masyarakat dengan humanis. Waspada dengan gangguan teroris, jangan lengah dalam memantau atau melaksanakan pengamanan. Kita pantau kegiatan masyarakat, semoga dalam malam tahun baru ini dalam situasi aman dan kondusif," jelas Kapolsek.

Sementara itu Dedy Rudyanto, Ketua POKDARKAMTIBMAS Bhayangkara Sektor Bekasi Selatan menyambut baik kegiatan-kegiatan apel bersama dengan Polres Metro Bekasi Kota maupun Polsek Bekasi Selatan, pihak Kecamatan, Kelurahan, Satpol PP, Linmas, forum ketua RW, karang taruna. Dedy Rudyanto sebagai ketua Pokdar sektor Bekasi Selatan merasa bangga dengan semangat anggotanya.

”Saya Ucapkan terimakasih kepada rekan-rekan Pengurus Sektor, Pengurus Sub Sektor dan Anggota Pokdarkamtibmas Bhayangkara Sektor Bekasi Selatan yang telah berkesempatan hadir dalam giat apel persiapan pengamanan tahun baru. Nilai kebersamaan ini tentunya kita sambut baik. Semoga kita tetap selalu kompak, selalu diberikan kesehatan, dimudahkan segala urusannya dan dilancarkan rezekinya dan untuk temen-teman yang lain tetap jaga kesehatan supaya bisa mengikuti giat pengamanan, karena lokasinya juga beda dengan tahun kemarin, Pos Pam  ada 4 titik, Giant A.Yani, Kemala lagoon, Grand Galaxi City dan Taman hutan kota," kata.Dedy.

Senada yang disampaikan ketua Pokdar terkait pengamanan tahun baru, H. Agus Bistek, ketua KSM menyampaikan harapannya.

"Masyarakat supaya mematuhi himbauan pemerintah, malam tahun baru tidak usah bepergian ke tempat umum apalagi
tanpa memakai masker atau tidak mengikuti protokol kesehatan dan tidak mengikuti social distancing, semoga tahun baru kali ini semua berjalan baik-baik saja, aman dan  tetap kondusif," tutup Agus.

Reporter: Agus Wiebowo